Pulau Tidung Murah – Pulau Tidung menjadi salah satu pilihan berwisata pantai bagi warga Jakarta selain Ancol, berbagai fasilitas yang ditawarkan pun dinilai dapat memenuhi keinginan dan kebutuhan para wisatawan selama menikmati keindahan pulau yang cantik ini. Dengan berbagai fasilitas tersebut, ada banyak aktivitas yang dapat Anda lakukan di Pulau Tidung diantarnya adalah :
Jembatan Cinta
Jembatan Cinta menawarkan spot yang romantis dan juga spot yang seru untuk memacu adrenalin yaitu dengan cara melompat dari atas jembatan ke perairan dibawahnya dengan ketinggian sekitar 6 meter dan kedalaman yang mencapai belasan meter. Anda tidak perlu khawatir mengenai keberadaan karang ketika meluncur ke perairan yang berada dibawah jembatan, karena tidak terdapat karang di spot tersebut, namun Anda tetap harus berhati-hati mengingat Jembatan Cinta juga digunakan sebagai lintasan bagi benana bout.
Menyewa Kapal Nelayan
Di Pulau Tidung terdapat beberapa pulau terdekat salah satunya adalah Pulau Payung. Untuk dapat sampai di tempat tujuan, Anda dapat menyewa kapal nelayan.
Snorkeling Seperti halnya di Pulau Lombok maupun di Pulau Bali, Pulau Tidung juga menawarkan fasilitas snorkeling dengan spot snorkeling yang sangat indah tidak kalah dengan pulau-pulau lain. Para wisatawan hanya perlu mengeluargan kocek mulai dari Rp 35.000 selama seharian penuh, untuk menyewa alat snorkeling. Namun bagi wisatawan yang sudah mempunyai alat snorkelnya sendiri maka mereka dapat langsung menikmati keindahan ikan dan koral yang berwarna-warni. Selama melakukan aktivitas ini disaran untuk selalu berhati-hati karena juga terdapat bulu babi.
Jembatan Cinta menjadi spot favorit para wisatawan untuk snorkeling, karena menawarkan spot yang mengasikan dengan pemandangan yang mengagumkan, selain itu ombaknya pun relatif kecil. Waktu yang disarankan untuk melakukan snorkeling adalah antara pukul 07.00 sampai 08.00 atau pukur 13.00 sampai 14.00. Selain di Jembatan Cinta, Anda juga dapat melakukan snorkeling di sekitar Pulau Tidung atau bersnorkeling hingga ke pulau terdekat.
Bersepeda
Selain menawarkan penyewaan peralatan snorkeling, Pulau Tidung juga menawarkan penyewaan sepeda. Mengingat sepada menjadi alat transportasi utama Pulau Tidung maka Anda tidak akan kesulitan dalam menemukan rental sepeda. Sebagian besar tempat penyewaan sepeda berada di area tengah Pulau Tidung atau dekat dengan pelabuhan. Untuk harga sewanya berkisar antara Rp 10.000 sampai Rp. 25.000 selama seharian penuh dari pagi hingga larut malam.
Menikmati pemandangan Pulau Tidung yang cukup luas dengan bersepeda merupakan kegiatan berwisata populer di tempat ini, Anda akan disuguhi oleh keindahan pantai dengan hampar pasir putih bersihnya. Pulau Tidung mempunyai tiga jalur utama yang dapat ditempuh oleh para wisatawan dimana untuk memastikan keamanan dan kenyaman selama bersepeda, setiap jalur dilapisi paving blok.
Untuk dapat memasuki area ujung barat dari Pulau Tidung, Anda perlu menelusuri jalur Tengah. Dengan suasana jalan yang sedikit menyerupai hutan di jalur ini para wsatawan akan dimanjakan dengan pemandangan dari pohon cemara laut, pohon kelapa serta ilalang yang berdiri tegak di sebelah kiri dan kanan jalan. Sementara untuk sampai di Jembatan Cinta maka wisatawan perlu menempuh jalur utama dari arah timur.
Selain lokasinya yang masih berdekatan dengan kota Jakarta, berwisata ke Pulau Tindung juga semakin digemari para wisatawan karena tidak perlu mengeluarkan budget yang terlalu besar untuk dapat menikmati berbagai fasiltas di Pulau Tidung, terutama jika Anda datang bersama rombongan. Tidak mengherankan jika banyak yang menawarkan paket wisata Pulau Tidung murah, bagaimana apakah Anda juga tertarik berwisata ke Pulau Tidung?