Selain Jawa Tengah, Kamu Bisa Menemukan Es Dawet Hitam di Daerah Sini!

Es Dawet Hitam merupakan salah satu minuman khas Jawa Tengah yaitu Purworejo. Namun tahukah kamu jika tidak hanya terdapat di Jawa Tengah saja, namun kamu juga bisa menemukannya di daerah Jambi. Minuman tradisional ini terbuat dari campuran dawet yang ditambahkan sedikit santan dan gula jawa. Untuk rasanya sedikit asin tapi lebih dominan rasa manisnya.

Tekstur dari dawet itu sendiri pun sangat lembut apalagi jika disajikan dalam keadaan dingin lalu diseruput, menghasilkan rasa yang segar untuk tenggorokan. Es dawet ini bisa kamu jadikan sebagai pilihan yang pas untuk mengusir rasa haus dan lapar.

Warna hitam yang terdapat di dawet tersebut dihasilkan dari merang padi sehingga kamu tak perlu khawatir jika menikmati es dawet ini karena bahan yang digunakan pun cukup aman bagi tubuh. Di warung mie ayam Pak Darman, untuk harga semangkuk es dawet hitam  dibanderol sekitar Rp 5.000 saja.

Setiap harinya kamu bisa memesan es dawet Purworejo serta mei ayam tersebut mulai dari jam 7 pagi hingga jam 10 malam, jadi kamu tak perlu takut akan kehabisan menu tersebut. Lokasi nya pun terletak di Jalan H. Adam Malik, Kota Baru, Jambi atau berjarak sekitar 200 meter dari Taman Remaja.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.