Bagi Anda yang ingin berkunjung ke sebuah tempat yang menawarkan beragam peninggalan sejarah, maka bisa datang ke Kabupaten Mojokerto. Tepatnya di Gunung Penanggungan, sejak dahulu memang sudah dikenal sebagai lokasi yang kaya akan peninggalan sejarah. Datang ke kawasan pegunungan ini Kita akan bisa melihat secara langsung berbagai peninggalan dari kerajaan di masa lalu. Tidak jauh dari Gunung Penanggungan, terdapat pula gunung yang suci yakni Gunung Arjuno. Gunung Arjuno pun menyimpan banyak situs peninggalan kerajaan Majapahit.Berkenalan dengan Gunung SuciGunung di kawasan Pasuruan memang kebanyakan dikenal akan sentuhan magisnya, apalagi dengan banyaknya situs dan peninggalan sejarah. Memasuki Kabupaten Pasuruan dan Mojokerto Kita akan menemukan banyak pilihan pegunungan yang oleh masyarakat sekitar dianggap sebagai Gunung Suci. Deretan pegunungan tersebut antara lain:1. Gunung Arjuno, 2. Gunung Penanggungan, 3. Gunung Kelud, 4. Gunung Lawu, 5. Gunung Wilis, 6. Gunung Semeru, dan 7. Gunung Kawi.Nyaris semua gunung yang dianggap suci ini terdapat banyak peninggalan sejarah, baik dalam bentuk candi, perabotan, dan lain sebagainya. Maka tidak heran jika banyak peneliti yang menjadikan pegunungan di kawasan Jawa Timur ini. Sebagai obyek dari penelitian dalam bidang sejarah yang dilakukan, terlebih berbagai situs dan peninggalan tersebut. Merupakan bukti sejarah dua kerajaan besar di tanah Jawa, yakni Singosari dan Majapahit.Penemuan Berbagai Situs BersejarahOleh seorang peneliti arkeolog dari Universitas Negeri Malang mengungkapkan bahwa, penemuan berbagai situs mulai banyak dalam beberapa tahun terakhir. Menurut pengakuannya, pada tahun 80-an penemuan situs-situs sejarah kerajaan masih dalam jumlah terbatas. Namun kemudian dengan dukungan pemerintah dan dinas terkait menjadikan proses penemuan situs semakin mudah. Barulah kemudian mulai menemukan sekitar 20 situs lebih yang mayoritas berada di Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur.Penemuan berbagai situs sejarah pun lebih sering terjadi karena sebab kecelakaan atau tidak disengaja mencari situs tersebut. Pernah beberapa kali ditemukan situs kerajaan Majapahit maupun Singosari akibat adanya tanah longsor. Kemudian di kawasan Gunung Arjuno banyak diselimuti oleh ilalang yang mudah sekali terbakar kala musim kemarau. Saat kemarau tiba ilalang pun terbakar secara alami kemudian terlihat beberapa situs kerajaan. Setelah sekian lama, kemudian mulai banyak situs yang ditemukan baik dengan sengaja dilakukan pencarian maupun tanpa sengaja.Kebanyakan situs dan bentuk peninggalan sejarah lain ditemukan di Gunung Arjuno dan Gunung Penanggungan. Meskipun selama ini masih banyak yang berargumen situs terbanyak di Gunung Penanggungan. Alasannya sederhana sebab pencarian memang dilakukan sejak lama dan besar-besaran, sementara di Gunung Arjuno baru berjalan beberapa lama. Namun diperkirakan kedua Gunung Suci ini terdapat banyak situs, dan memberikan banyak kontribusi pada ilmu sejarah kerajaan di tanah air.Tidak menutup kemungkinan jika pencarian dilakukan lebih menyeluruh maka akan ditemukan banyak situs peninggalan sejarah. Sebab diyakini sejak daerah lereng hingga puncak tersebar beberapa situs yang dibangun masa pemerintahan kerajaan Majapahit maupun Singosari.Mampir ke Gunung Arjuno maupun di Penanggungan Kita akan menjumpai banyak tempat pemujaan dewa-dewa. Karena nilai sakralnya membuat pegunungan ini disucikan dan sering dikunjungi mereka yang ingin mencari pencerahan. Kemudian berkunjung ke sinipun ada beberapa bentuk pantangan yang sebaiknya dihindari sebagai bentuk penghormatan keyakinan masyarakat setempat. Maka ketika datang kesini ada bijaknya menggunakan jasa pemandu wisata yang memberikan informasi lebih banyak.
- Home
- Gunung Suci yang Menjadi Pusat Situs Bersejarah