Pentol Gila, Rasakan Sensasi Pedas dan Nikmatnya di Royal Plaza Surabaya

Siapakah yang tidak kenal dengan kuliner khas Indonesia yang satu ini yaitu Bakso atau Pentol. Semua kalangan pastinya tahu dengan kuliner yang satu ini, apalagi untuk menemukannya pun sangat mudah. Kuliner ini memiliki citarasa yang khas sekali. Nah, jika kamu sedang jalan – jalan di Kota Surabaya jangan sampai melewatkan kuliner yang sedang nge-hits banget di kota tersebut yaitu Pentol Gila. Beberapa tahun belakangan, kuliner yang satu ini sangat digandrungi oleh anak – anak muda Surabaya. Bahkan outlet Pentol Gila pun kini sudah menjamur, salah satunya ada di Royal Plaza Surabaya tepatnya di lantai 3. Walaupun terbilang baru, jajanan yang satu ini cukup banyak penggemarnya bahkan outlet tersebut tak pernah sepi oleh pengunjung. Jika ingin menikmati jajanan pentol ini, kamu harus rela antri panjang. Di outlet ini terdapat beberapa paket pilihan yang bisa kamu pilih dengan berbagai isian seperti isi cabai atau ranjau, keju dan puyuh dengan berbagai tingkatan level kepedasan yang berbeda – beda. Selain itu juga diberi dengan macam – macam topping yang berbeda – beda juga mulai dari bubuk cabe, katsu, keju, saos sambal, dan sambal gila. Untuk paketannya sendiri terdiri dari Paket Suro yang dimana berisi pentol dengan bumbu sate pedas dan pentol isi ranjau serta Paket Boyo yang isi nya berupa pentol bumbu rujak pedas. Namun untuk kamu yang tidak menyukai rasa pedas tak perlu khawatir, karena disini juga disediakan pentol dengan level pedas aman yang dimana terdiri dari paket ramah satu hingga tiga dengan isian pentol daging, keju dan puyuh. Untuk satu porsi Pentol Gila berisi empat hingga lima pentol dengan ukuran yang cukup besar. Ada juga Paket Pertarungan yang setiap porsinya berisi 12 pentol dengan ukuran kecil – kecil yang ditambahkan toppingĀ cabai beserta bijinya yang super pedas. Untuk harga setiap porsinya pun cukup terjangkau mulai dari Rp. 12 ribu hingga Rp. 15 ribu. Selain di Royal Plaza Surabaya, outlet pentol gila ini juga membuka beberapa cabang lainnya antara lain diĀ di Gubeng Airlangga, Indomaret Raya Menur, Sakinah Keputih, dan Keputih Utara Surabaya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.