Membicarakan kota yang satu ini memang tak akan ada habisnya, pasalnya di kota ini selalu saja muncul berbagai destinasi wisata baru yang selalu ramai dikunjungi oleh wisatawan. Untuk spot – spot wisata nya pun terbilang cukup kekinian apalagi ditambah dengan warganya yang sangat supel sehingga membuat siapa saja yang datang ke Jogja ingin kembali lagi dan lagi. Semua jenis destinasi wisata bisa kamu temukan ketika berkunjung ke Jogja mulai dari wisata alam nya yang sangat indah dan mempesona, wisata belanja, wisata hiburan, wisata sejarah, wisata kuliner, dan masih banyak lagi yang lainnya.Nah, untuk kamu yang memiliki rencana berlibur dalam waktu dekat ini jangan sampai melewatkan Kota Jogja untuk tujuan wisata kamu kali ini. Pasalnya di Jogja terdapat banyak sekali obyek – obyek wisata yang bernuansa alam dan sangat sayang sekali jika dilewatkan begitu saja. Tak hanya menyuguhkan keindahan alam nya yang mempesona dan mendamaikan namun juga kamu bisa menikmati berbagai macam kuliner yang lezat dan nikmat. Bonusnya lagi, kamu bisa menyaksikan keindahan alam berupa sunset ataupun sunrise. Saat ini sedang hits sekali dengan yang namanya cafe berkonsep outdoor, cafe – cafe ini juga bisa kamu temukan ketika sedang berkunjung ke Jogja. Mau tahu dimana saja? Simak ulasan berikut yuk!1. Watu LumbungWatu Lumbung merupakan sebuah bukit yang di dalam nya terdapat banyak sekali cafe – cafe berkonsep outdoor yang cocok untuk kamu jadikan sebagai tempat nongkrong bersama teman – teman atau berkumpul bersama keluarga. Untuk menu yang ditawarkan pun beraneka macam dan tentunya bikin kangen dan ingin kembali kesini. Lokasinya berada di Desa Parangtritis, Kecamatan Kretek, Bantul. Sambil menikmati kuliner yang disajikan, kamu juga akan disuguhkan pemandangan alam yang mempesona berupa sunset yang sangat epic. Biasanya para pengunjung yang berkunjung kesini datang pada sore hari untuk menikmati sunset nya yang sangat mempesona.2. Gardu Action Gardu Action awalnya merupakan sebuah bank sampah yang kemudian dirubah sedemikian rupa oleh kekeratifitasan anak muda Parangtritis sehingga jadilah lokasi yang sangat cocok untuk bersantai, berekreasi, dan berimajinasi. Sambil jalan – jalan di lokasi tersebut, kamu juga bisa menikmati berbagai macam kuliner yang disajikan atau ngopi – ngopi santai. Jika sore hari tiba, kamu akan disuguhi dengan pesona sunset yang membuat soremu semakin indah. Lokasinya berada di kawasan Pantai Parangkusumo dan tepat di sebelah Pantai Parangtritis, Bantul, Yogyakarta.3. Sunset Park ParalayangSunset Park Paralayang merupakan cafe outdoor yang memiliki pemandangan langsung ke lautan. Lokasinya berada tak jauh dari Gardu Action tepatnya di kawasan Bukit Paralayang, Parangtritis, Bantul, Yogyakarta. Sesuai dengan namanya, cafe yang satu ini sangat cocok banget dijadikan sebagai lokasi wisata kuliner sambil melihat sunset.4. Abhayagiri RestaurantAbhayagiri terletak tak jauh dari Candi Ratu Boko, tepatnya di Dusun Sumberwatu, Sambirejo, Prambanan, Sleman. Tempat makan ini bisa dibilang romantis karena memiliki pemandangan yang cukup indah dengan menyuguhkan view Gunung Merapi, Candi Prambanan, Sojiwan, dan desa – desa sekitar yang masih hijau. Pemandangan yang disuguhkan di sekitar Abhayagiri masih sangat kental dengan nuansa pedesaan yang masih asri dan sangat cocok dijadikan sebagai lokasi untuk merelaksasikan pikiran setelah sepekan beraktivitas di kantor. Posisi Abhayagiri yang berada diatas bukit membuat tempat ini memiliki udara yang sejuk dan suasana yang tenang.5. Watu AmbenWatu Amben merupakan sebuah obyek wisata baru yang ada di wilayah Bantul. Letaknya tak jauh dari Bukit Bintang, lebih tepatnya berada di atas Bukit Bintang. Spot ini terbilang baru, sama seperti Sunset Park Paralayang dan Watu Lumbung, Watu Amben ini juga mengusung konsep cafe outdoor dengan view pemandangan alam yang begitu menentramkan. Menu – menu di sini sangat bersahabat di lidah, harganya terbilang murah. Buat yang hobby foto, Watu Amben bisa menjadi pilihan.
- Home
- Lokasi Wisata Kuliner Berkonsep Outdoor di Kota Yogyakarta