Banyuwangi Festival yang Diselenggarakan Selama Bulan Suci Ramadhan

Jika sebagian dari Anda ingin merencanakan liburan di Bulan Ramadhan kali ini, Kota Banyuwangi bisa Anda jadikan sebagai pilihan karena disana terdapat beraneka festival yang akan diselenggarakan selama Bulan Ramadhan. Festival tersebut akan berlangsung pada tanggal 8 hingga 27 Juni. Rangkaian acara yang akan diselenggarakan di Banyuwangi Festival selama Ramadhan adalah mulai dari Hadrah Pelajar pada tanggal 10 – 11 Juni, Tartil Al-Qur’an pada tanggal 9 – 27 Juni, Festival Patrol dari tanggal 26 – 27 Juni, serta Banyuwangi Islamic Expo dari tanggal 8 – 18 Juni dan menampilkan 14 acara. Bupati Banyuwangi menuturkan jika acara seperti ini diselenggarakan agar seluruh warga Banyuwangi serta para wisatawan yang datang berkunjung untuk dapat lebih mengenal tradisi masyarakat Banyuwangi pada saat Bulan Ramadhan. Hal itu juga menjadi salah satu alasan mengapa festival ini disuguhkan karena sejumlah tradisi bisa dilakukan oleh umat islam Banyuwangi selama Bulan Ramadhan ini. Salah satu acara yang termasuk dalam Banyuwangi Festival adalah Festival Patrol yang dimana festival tersebut akan diikuti oleh 24 grup patrol. Grup tersebut akan bermusik sambil parade keliling melewati kampung – kampung hingga perkotaan. Biasanya grup patrol ini akan memulai perjalanannya di depan Stadion Diponegoro Banyuwangi, karena seluruh agenda festival Ramadhan akan dipusatkan disana kecuali Tartil Al-Qur’an. Tartil Al-Qur’an akan diselenggarakan di sekolah dan masjid sepanjang Bulan Ramadhan. Untuk Festival Hadrah sengaja digelar bagi siswa SMA dan sederajat. Tak hanya diikuti oleh 42 grup asal Banyuwangi saja namun festival tersebut juga akan diikuti oleh 15 grup hadrah pelajar se pulau Jawa seperti Malang, Jember, Lumajang, Tabanan, Singaraja, hingga Denpasar Bali akan turut serta meramaikan acara tersebut. Kepala Dinas Pendidikan Sulihtiono menambahkan bahwa festival Ramadhan ini juga dimaksudkan untuk mengisi masa liburan para siswa dengan sejumlah agenda yang bisa memperkaya wawasan mereka tentang agama Islam, seperti Banyuwangi Islamic Expo. “Banyuwangi Islamic Expo akan menjadi pembuka Festival Ramadhan yang dimulai pada 8 Juni nanti. Dalam Islamic Expo nanti akan ada kegiatan bedah buku Islami, peragaan busana muslim, telling story tentang kisah-kisah Islami, dan lomba adzan yang dominan diperuntukan bagi pelajar,” ujar Sulihtiono. Kegiatan ini, imbuh dia, dirancang untuk membangkitkan semangat membaca buku para pelajar dengan menggandeng komunitas Rumah Literasi Banyuwangi. Kegiatan yang akan diselenggarakan antara lain adalah bedah buku yang akan diadakan setiap hari dari tanggal 13 – 17 Juni. Acara lainnya yang akan diselenggarakan juga adalah Lomba mewarnai dan pelatihan leadership pada 15 Juni, peragaan busana muslim 13 Juni, sertaparenting class pada tanggal yang sama. Nantinya juga akan diadakan lomba bercerita kisah Islami pada tanggal 14 Juni, pelatihan membaca buku berjejang, lomba adzan pada tanggal 16 Juni, juga akan ada antologi dan musikalisasi puisi yang disertai acara nonton bareng pada tanggal 18 Juni.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.