Panorama Keindahan Gunung Rinjani dari Desa Sembalun
Tempat – tempat wisata di Lombok saat ini telah menjadi salah satu tempat wisata di Indonesia yang sedang naik daun baik di kalangan wisatawan lokal ataupun wisatawan mancanegara. Banyak sekali tempat wisata di Lombok yang indah dan menakjubkan seperti pantai – pantai Lombok yang eksotis dan masih terjaga keasriannya. Selain pantai, ada juga daerah yang cocok dijadikan sebagai tempat wisata yaitu kawasan kaki Gunung Rinjani tepatnya di Kecamatan Sembalun, Lombok Timur. Terdapat enam desa berada di kaki Gunung Rinjani yang menyuguhkan udara sejuk di ketinggian 800 – 1.250 mdpl. Lokasinya berada 40 kilometer utara Selong, ibu kota Lombok Timur, atau 90 kilometer dari Mataram, ibu kota Nusa Tenggara Barat.