Ayo para pecinta durian, musim durian sudah tiba, saatnya Anda berburu durian yang manis dan berdaging lembut untuk memuaskan nafsu Anda yang terpendam selama setahun. Jika Anda biasa membeli durian di pedagang-pedagang pinggir jalan atau di supermarket, coba Anda ke Bogor. Karena di Bogor ada tempat bagi para pecinta durian untuk menikmati durian matang langsung dari kebunnya. Karena diambil langsung dari kebunnya, durian yang ada di sini tidak disuntik dengan zat apapun seperti yang biasa ditemukan di pedagang-pedagang durian curang.Ada 900 pohon durian dari 12 varietasAdalah Kebun Durian Warso atau Warso Farm yang banyak menanam berbagai jenis buah-buahan terutama buah durian. Di lahan seluas sembilan hektar ini, Warso Farm ditanami dengan 900 pohon durian dari 12 jenis varietas unggulan dari buah durian. Di antara jenis varietas tersebut adalah durian monthong, durian petruk, musang king, lay, pelangi, sukun, dan juga durian hasil persilangan. Bibitnya tidak hanya didapat dari dalam negeri tapi juga ada yang dari luar negeri misalnya durian monthong dari Thailand, dan musang king dari Malaysia. Jadi Anda bisa puas mencoba berbagai varian durian yang ada di Warso Farm ini.Tidak hanya durian, buah naga juga jadi primadonaPuas menyantap durian atau bagi Anda yang tidak suka dengan durian, jangan khawatir karena ada buah lain yang ditanam di Warso Farm misalnya seperti buah naga. Buah yang bentuknya mirip dengan sisik naga ini ditanam di lahan seluas 2 hektar yang bisa ditanami sekitar 4.000 pohon. Bahkan sebelum masuk ke area perkebunan, di dekat pintu masuk Anda akan disambut dengan berbagai olahan dari buah naga dan buah durian seperti jus, surabi durian, pancake, dan es krim. Tapi hati-hati ya, jangan sampai Anda kenyang duluan sebelum merasakan buah aslinya di dalam.Bisa panen sepanjang tahunWarso Farm terletak di Cihideung, Desa Cipelang, Cijeruk, Bogor. Jika Anda melewati tol Jagorawi dan keluar kea rah Sukabumi, perjalanan cukup memakan waktu 15 menit dari pintu keluar tol, lewat Pasar Caringin. Seluruh biaya operasional dari Warso Farm ini dibiayai oleh hasil penjualan makanan olahan daru buah dan juga penjualan buah segar di dalam perkebunan jadi Anda tidak perlu membayar tiket masuk untuk bisa melihat dan merasakan sendiri betapa lezatnya buah naga dan durian yang dibudidayakan di Warso Farm ini.Buah durian adalah buah musiman sekali setahun di mana seringkali buah yang dijual tidak pada musimnya rasanya kurang lezat. Tapi hal tersebut tidak berlaku di Warso Farm ini karena buah durian yang ditanam di dalam perkebunan bisa dipanen sepanjang tahun. Hal ini dikarenakan rekayasa pemupukan dan teknik pertanian lainnya agar pohon bisa menghasilkan buah durian setiap tahunnya. Pengunjung bisa berjalan kaki mengelilingi perkebunan dengan pohon-pohon buahnya dan merasakan sendiri nikmatnya rasa buah yang matang di pohon.Didirikan oleh seorang prajuritWarso Farm ternyata didirikan oleh seorang mantan tentara pelajar pada masa kemerdekaan yang kemudian bergabung dengan TNI Angkatan Darat sampai masa pensiun. Nama pendiri Warso Farm adalah Soewarso Pawaka yang juga berhasil menyilangkan varietas durian menjadi varietas baru yaitu disebut dengan Tentara Genie Pelajar atau varietas TGP. Di Warso Farm ini juga terdapat beberapa durian yang varietasnya sudah langka dan sulit untuk ditemukan seperti varietas musang king dan rancamaya. Bagi Anda yang tertarik untuk beragrowisata di Warso Farm, perkebunan ini dibuka mulai pukul 8 pagi hingga 5 sore.
- Home
- Warso Farm, Nikmatnya Durian Diambil Langsung Dari Kebunnya