Tak hanya Pulau Bali saja yang memiliki panorama alam berupa pantai yang keindahannya sangat menakjubkan namun jika kamu berkunjung ke Banyuwangi maka kamu akan melihat keindahan pantai yang tak kalah indahnya dengan pantai – pantai yang ada di Pulau Bali. Banyuwangi sendiri merupakan sebuah Kabupaten di Provinsi Jawa Timur, Indonesia. Kabupaten ini terletak di ujung paling timur Pulau Jawa, di kawasan Tapal Kuda dan berbatasan langsung dengan Kabupaten Situbondo di utara, Selat Bali di timur, Samudera Hindia di selatan dan Kabupaten Jember di barat.Selain itu juga tempat wisata di Banyuwangi telah dikenal luas akan keindahan wisata alamnya yang menawan. Alam pegunungan dan pantai yang berkarakter membuat Banyuwangi menjadi salah satu destinasi wisata favorit di Jawa Timur. Nah, berikut ada beberapa tempat wisata pantai di Banyuwangi yang sangat direkomendasikan untuk kamu kunjungi ketika sedang berada di Banyuwangi.Pantai Pulau MerahPantai Pulau Merah atau lebih dikenal dengan Red Island merupakan salah satu destinasi wisata yang wajib untuk dikunjungi ketika sedang berlibur di Banyuwangi. Pantai ini keberadaannya cukup terkenal baik di kalangan wisatawan lokal hingga wisatawan mancanegara karena memiliki keindahan alam nya yang aduhai. Untuk kamu yang memiliki hobi surfing maka Pantai Pulau Merah inilah yang sangat cocok dijadikan sebagai pilihan. Ketinggian ombaknya yang sekitar 2 hingga 3 meter menari – nari seakan memanggil para surfer untuk menaklukannya. Selain itu juga, kamu bisa melihat keindahan sunset di kala senja menjelang.Pantai Wedi IrengPantai Wedi Ireng berada di Dusun Pancer, Desa Sumberagung, Kecamatan Pesanggaran, Kabupaten Banyuwangi. Lokasinya tidak terlalu jauh dari Pantai Pulau Merah yang cukup terkenal di Banyuwangi tersebut yaitu sekitar 5 km saja. Dasar penamaan Pantai Wedi Ireng adalah karena warna pasir pantainya yang berwarna hitam. Suasana di pantai ini masih cukup sepi dan minim fasilitas. Pantai ini terhitung baru dan belum banyak diketahui keberadaanya. Jika kamu ingin mencari pantai yang antri mainstream sebagai destinasi liburan kamu di Banyuwangi, pantai Wedi Ireng ini bisa menjadi destinasi pilihan.Pantai SukamadePantai Sukamade merupakan salah satu bagian dari Taman Nasional Meru Betiri dan merupakan zona pemanfaatan intensif untuk pengamatan telur penyu dan pelepasan tukik. Di pantai ini pengunjung dapat menyaksikan secara langsung saat penyu bertelur. Bagi mereka yang mencari suasana pantai yang masih asri dan alami, Pantai Sukamade bisa menjadi salah satu alternatif untuk dikunjungi. Pantai yang terletak dikawasan Taman Nasional Meru Betiri ini termasuk dalam deretan pantai selatan sehingga tidak heran bila ombaknya bisa dimanfaatkan untuk berselancar.Pantai Teluk IjoPantai Teluk Ijo atau yang dikenal juga dengan sebutan (Green Bay) merupakan sebuah pantai yang terletak di Kabupaten Banyuwangi yang memiliki pasir putih lembut dengan panorama alam yang mempesona. Pantai ini masih perawan, artinya tidak ada pengrusakan-pengrusakan yang disebabkan oleh tangan manusia. Sehingga kondisi di pantai ini sangat lah bersih dan membuat setiap wisatawan yang berkunjung merasa betah. Pasir putih yang hangat, Air laut yang berwarna kehijau hijauan, Batu karang yang eksotis, dan pepohonon yang rimbun membuat pantai ini layaknya Surga Banyuwangi yang tersembunyi.Pantai SenggrongTeluk Banyu Biru juga dikenal dengan nama Teluk Biru merupakan kawasan perairan yang terletak pada Taman Nasional Alas Purwo tepatnya di Resor Sembulungan. Teluk Biru memiliki daya tarik pada taman bawah laut yang luar biasa indah. Berbagai macam jenis terumbu karang ada di kawasan perairan ini, itulah mengapa kini kawasan ini dijadikan wisata edukasi terumbu karang oleh masyarakat setempat (Muncar). Senggrong merupakan salah satu pantai dengan keindahan terumbu karang yang luar biasa. Bermacam terumbu karang dan juga ikan-ikan hias yang tinggal disana membuat pantai ini cukup terkenal dikalangan pecinta ikan hias.Pantai Parang IrengPantai dengan keindahan pasirnya yang putih dan banyak batu karang yang berwarna hijau karena ditumbuhi lumut ini berada di dekat Pantai G – Land yang letaknya sekitar 2 – 3 kilometer. Keindahan pantai ini dibagi menjadi dua bagian, bagian kanan dan kiri. Bagian kanan pantai ini di isi oleh banyak batu karang yang mempunyai tekstur sangat tajam. jadi anda harus berhati hati hati kalau melewatinya. Keunikan dari batu karang ini adalah warnanya yang berwarna hijau. Ini dikarenakan banyaknya lumut yang tumbuh di batu karang.Hal ini yang membuat pemandangan semakin eksotis. Sedangkan di bagian kiri parang ireng adalah hamparan pasir putih yang panjang. Warna dari pasir pantainya agak kecoklatan. Ini karena kontur pasirnya yang berupa bulir bulat, seperti merica. Anda bebas melakukan apa saja disini karena hanya ada kamu di pantai ini,anda bisa berlari menyusuri pantai, foto selfie, berjemur dan bermain air. tidak ada turis lokal maupun mancanegara yang berkunjung disini.Pantai Plengkung atau G-landNah, Pantai Plengkung merupakan salah satu pantai di Banyuwangi yang sudah sangat terkenal di kalangan peselancar tingkat dunia. Pantai Plengkung adalah pantai yang terletak di kawasan Taman Alas Purwo ini memiliki ombak yang sangat tinggi dan besar. Pantai Plengkung juga diakui sebagai spot surfing terbaik di Asia Tenggara dan ombaknya termasuk satu dari tujuh ombak terbaik di dunia. Ketinggian ombaknya konon bisa mencapai 4 hingga 8 meter dengan panjang 2 km serta memiliki formasi gelombang tujuh bersusun
- Home
- Pantai – Pantai di Banyuwangi yang Memiliki Ombak Besar dan Keindahan Alam yang Mempesona
I comment when I especially enjoy a post on a website or I have something to contribute to the discussion. Usually it’s a result of the passioon communicated in the post I read.
And after this post LimaKaki: Pantai – Pantai di Banyuwangi yang Memiliki Ombak Besar dan Keindahan Alam yang Mempesona.
I was excited enough to drop a thought 😉 I actually doo have 2 questions for you if it’s okay.
Is it only mme or doo some of these comments look like they are
left by brain dead individuals? 😛 And, if you
are writing at additional sites, I’d like to keep up with you.
Coulod you make a list all of all your public sites
like your linkedin profile, Facebook page or
twitter feed?