Seperti yang kita ketahui, jika Kota Bandung memiliki potensi wisata yang cukup banyak. Tak heran jika akhir pekan atau hari libur tiba banyak wisatawan dari luar kota Bandung berkunjung kesini. Berbagai destinasi wisata mulai dari wisata alam, wisata kuliner, wisata belanja, wisata hiburan, wisata edukasi, dan lain sebagainya bisa di temukan di Kota Kembang ini. Apalagi belakangan ini sedang marak spot foto selfie yang kekinian dan Instagramble banget. Nah, mau tahu dimana saja lokasinya? Simak ulasannya berikut ini yuk!1. Upside Down World BandungSalah satu destinasi wisata di Kota Bandung yang sedang kekinian adalah Upside Down World yang lokasi nya berada di Jalan Haji Wasid No. 31, Dipati Ukur, Bandung. Berada di lokasi yang strategis sehingga memudahkan para wisatawan menemukan destinasi wisata yang satu ini. Upside Down World merupakan obyek wisata yang menawarkan sensasi foto terbalik layaknya berada di ruang angkasa. Di dalam ruangan terbalik ini sudah dihiasi dengan aneka macam perabotan rumah tangga dan furniture seperti kursi, lemari, peralatan makan, mesin cuci, dan masih banyak lagi yang lainnya. Semua perabotan tersebut disusun rapi hingga terlihat persis seperti yang ada dirumah. Ketika memasuki tiap – tiap ruangan, pengunjung akan merasakan sensasi dunia terbalik. Terlebih setelah melihat hasil foto, pengunjung akan terlihat seperti melayang di atas ruangan.2. Amazing Art World BandungAmazing Art World Bandung merupakan salah satu museum lukisan 3D, 4D, dan 5D yang bisa kamu kunjungi selama berada di Kota Bandung. Sesuai dengan namanya, di dalam museum ini kamu bisa melihat aneka ragam lukisan dan ratusan gambar tipuan mata yang sebagian besar tampak seolah – olah hendak keluar dari bingkai. Amazing Art World Bandung berlokasi di Jalan Setiabudi No.293 – 295, Kota Bandung. Amazing Art World menampilkan 13 zona wisata seni yang menajubkan bagi pengunjung. Zona wisata seni tersebut diantara lain history zone, aqua zone, dinosaurus zone, animal zone, artistic zone, living zone, media zone, main hall, fantasy zone, love zone, black art zone, winter zone, daily zone, Roma Italy Zone dan Main Hall.3. Tebing Keraton LembangJika ingin mencari lokasi wisata yang berada di luar ruangan maka tak ada salahnya untuk berkunjung ke Tebing Keraton Lembang yang berada di Kampung Ciharegem Puncak, Desa Ciburial, Dago, Bandung Utara. Obyek wisata ini adalah salah satu wisata yang paling banyak digandrungi di kalangan remaja. Di sini kamu bisa melihat keindahan alam berupa perbukitan dari atas ketinggian. Bahkan di waktu – waktu tertentu, kamu bisa melihat pemandangan matahari terbit dan tenggelam yang sangat indah.
- Home
- Nyari Spot Selfie di Bandung yang Lagi Kekinian dan Instagramable Banget? Kesini Aja Yuk!