Mungkin ada sebagian dari kalian tidak terlalu mementingkan penampilan apalagi dengan yang cuek dengan penampilan. Namun lain halnya dengan kamu yang menggunakan hijab saat bepergian terutama untuk wanita. Penampilan merupakan hal yang paling diutamakan dan diperhatikan apalagi jika liburannya dengan berkunjung ke kota – kota besar seperti Jogja, Denpasar, Malang, atau Bandung. Tak hanya pakaian yang nyaman namun juga kamu membutuhkan penampilan yang mendukung. Berikut ada beberapa tips untuk kamu yang menggunakan hijab agar tetap nyaman dalam berpakaian.1. Gunakan Pakaian yang Ringan Ada baiknya jika selama travelling menggunakan baju atau celana yang ringan seperti kaus dan celana yang longgar tujuannya agar lebih leluasa saja dalam beraktivitas. Karena apabila kamu menggunakan celana jeans maka ruang gerak mu akan terbatasi.2. Bawa Cardigan untuk Outermu Cardigan juga termasuk barang yang wajib dibawa karena selain bisa digunakan sebagai baju hangat, cardigan juga bisa kamu gunakan dalam mempadu – padankan dengan celana motif kamu.3. Membawa Jilbab Bolak – Balik Ya mungkin untuk kamu yang mengenakan hijab, sudah tak asing lagi dengan jilbab dengan motif bolak – balik. Hijab ini juga menjadi salah satu barang yang wajib kamu bawa karena kamu bisa menggunakan satu jilbab dengan motif yang berbeda – beda. Bisa jadi dengan membawa jilbab ini dapat meminimalisir barang bawaan kamu.4. Hindari pashmina, Gunakan Jilbab Instan Tentunya kamu tahu dong pashmina itu seperti apa? Hijab yang memiliki ukuran panjang dan dalam menggunakannya pun tak membutuhkan waktu yang sebentar. Daripada ribet menggunakan pashmina, ada baiknya kamu membawa jilbab instan yang cara pakainya dapat mengehemat waktu. Atau jika kamu ingin tetap menggunakan pashmina, mungkin bisa dicoba dengan menggunakan pashmina instan yang saat ini sedang nge – hits.5. Siapkan Kemeja Tak hanya kaus ringan saja yang kamu bawa namun kemeja juga perlu kamu bawa karena selain membuat kamu terlihat rapi, kemeja juga bisa kamu gunakan sebagai outer seperti menggunakan cardigan.6. Alas Kaki yang Nyaman Ada baiknya jika travelling menggunakan alas kaki yang benar – benar membuatmu nyaman seperti sandal jepit atau sneakers kesukaanmun. Karena jika terlalu banyak membawa alas kaki seperti flat shoes atau wedges akan menambah barang bawaan kamu.7. Kacamata Hitam dan Bucket Hat Agar penampilan kamu tetap kece saat travelling maka tak ada salahnya jika membawa kacamata hitam dan bucket hat. Kedua barang bawaan tersebut selain untuk membuat kamu kece dapat juga menolong saat cuaca sedang terik.
- Home
- Barang – Barang yang Wajib Dibawa Jika Kamu Menggunakan Hijab Saat Travelling