Liburan merupakan hal yang paling banyak ditunggu – tunggu oleh kebanyakan orang, karena dengan liburan kita bisa berkumpul dengan keluarga tercinta, sahabat, pasangan, dan teman – teman. Apalagi kini liburan akhir tahun tinggal menghitung beberapa hari lagi. Inilah yang menjadi salah satu moment yang ditunggu untuk sejenak melepaskan penat dari rutinitas harian yang menjenuhkan. Akibatnya banyak orang yang ingin pergi berlibur ke luar kota di liburan akhir tahun tersebut. Namun, untuk kamu yang ingin berlibur di Kota Jakarta maka tak ada salahnya memilih Dunia Fantasi sebagai lokasi liburan akhir tahun kamu kali ini.Dufan merupakan salah satu destinasi wisata yang terletak di Kompleks Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta Utara. Setiap tahunnya, Dufan selalu ramai dikunjungi oleh ribuan wisatawan yang berasal dari Jakarta maupun dari luar Kota Jakarta. Untuk kamu yang memilih Dufan sebagai lokasi wisata dan berencana menghabiskan liburan akhir tahun 2017 bersama keluarga di Dufan, tentu perlu mencari penginapan yang nyaman. Nah, berikut ada beberapa rekomendasi akomodasi penginapan di sekitar Dunia Fantasi yang bisa kamu pilih. Mau tahu dimana saja? Simak ulasannya berikut ini ya!1. Wonderloft HostelBerada di Jalan Bank No. 6 dan 8, Pinangsia, Tamansari, Jakarta, 1110, sehingga memudahkan para tamunya untuk berkunjung ke tempat – tempat wisata di Jakarta. Untuk menginap di Hostel ini, kamu cukup mengeluarkan kocek mulai dari Rp. 116.471 per malamnya. Fasilitas yang ditawarkan pun cukup lengkap mulai dari Wi-fi gratis, kamar bebas rokok dan ber-AC, Resepsionis 24 jam, dan lain sebagainya. Jarak dari penginapan ke Dufan sekitar 2,53 KM.2. Airy Eco Taman Sari Mangga Besar Tiga Belas 1 JakartaAiry Eco Taman Sari Mangga Besar Tiga Belas 1 Jakarta merupakan hotel yang berlokasi di Kota Jakarta tepatnya di Jalan Mangga Besar 13 No. 1, RT 003 RW 003, Mangga Dua Selatan, Sawah Besar, Taman Sari, Jakarta 10730. Bagi kamu yang menginginkan kualitas pelayanan oke dengan harga yang ramah di kantong, Airy Eco Taman Sari Mangga Besar Tiga Belas 1 Jakarta adalah pilihan yang tepat. Untuk harganya cukup terjangkau yaitu mulai dari Rp. 154.200 per malamnya, dan sudah dilengkapi dengan fasilitas seperti AC, Wi-fi gratis, kamar bebas asap rokok, kamar mandi, dan lain sebagainya. Jarak dari Airy Eco Taman Sari ke Dufan sekitar 2,37 KM.3. Hotel Rumah ShintaRumah Shinta merupakan sebuah wisma yang beralamat di Jalan Mangga Dua Raya No. 41, Pinangsia, Mangga Dua, Sawah Besar, Jakarta 1110. Akomodasi ini hanya berjarak 5 menit berjalan kaki dari Pasar Mangga Dua. Sebagai sebuah penginapan, Rumah Shinta hadir dengan tampilan yang cukup sederhana, terutama dari desain eksterior. Namun, ketika memasuki ruangan dalam, para tamu akan dibuat takjub dengan interior penginapan ini, yang didominasi dengan warna kuning di sekujur dinding bangunan serta dilengkapi dengan berbagai lukisan. Sementara, perabotan didominasi dengan material kayu yang untuk menguatkan kesan asri di dalam penginapan. Untuk menunjang kenyamanan para tamu, fasilitas umum yang disediakan di Rumah Shinta mencakup akses Wi-Fi gratis, restoran, dan juga pusat bisnis. Untuk tarif per malamnya mulai dari Rp. 195.000.4. Madu InnMadu Inn Hotel terletak di area Mangga Dua Jakarta tepatnya di Jalan Madu No. 36 C kel. Mangga Besar Kecamatan Tamansari, Mangga Besar, Taman Sari, Jakarta, 11108. Hanya 1 km dari pusat kota, lokasi hotel yang strategis ini memastikan para tamu agar dapat secara cepat dan mudah mencapai ke tempat – tempat menarik. Dengan lokasinya yang strategis, hotel ini menawarkan akses mudah ke destinasi yang wajib dikunjungi di kota ini. Sejumlah pilihan fasilitas kelas atas seperti WiFi gratis di semua kamar, resepsionis 24 jam, layanan kamar 24 jam, check-in/check-out cepat, tempat parkir mobil dapat dinikmati di hotel ini. Untuk tarif per malamnya mulai dari Rp. 250.000. Untuk menuju ke Dunia Fantasi berjarak sekitar 2,57 KM.5. Plaza Hotel Harco Mangga DuaAlamat: Komplek Harco Elektronik Blok N No. 22-24, Jalan Mangga Dua Raya, Mangga Dua, Sawah Besar, Jakarta, 10730. Berjarak 9 menit dari pantai, 15 menit jalan kaki dari Mangga Dua Shopping Centre. Hotel ini memiliki sebuah restoran dan menawarkan akses Wi-Fi gratis di seluruh area propertinya. Dengan lantai keramik, kamar-kamar ber-AC-nya menawarkan TV kabel dan lemari pakaian. Kamar mandi en suite dilengkapi dengan fasilitas shower dan peralatan mandi. Untuk tarifnya cukup terjangkau yaitu mulai dari Rp. 250.000 per malamnya.
- Home
- Lima Akomodasi Penginapan di Jakarta yang Cocok Untuk Berlibur di Kawasan Dufan