Selain Pantai, Air Terjun Blemantung Bisa Dijadikan Pilihan Wisata Saat Hari Libur Tiba

Berbicara mengenai destinasi wisata di Pulau Bal, tentu sudah tak asing lagi dengan wisata alam nya berupa pantai. Salah satunya adalah Pantai Kuta, pantai yang cukup terkenal di kalangan wisatawan lokal hingga wisatawan dari mancanegara. Namun jika kamu bosan berkunjung ke pantai, tak ada salah nya mengunjungi wisata Bali yang satu ini yaitu Air Terjun Blemantung. Lokasinya berada di Desa Pujungan, Kecamatan Pupuan, Tabanan, Bali atau sekitar 48 Km dari pusat Kota Tabanan. Air Terjun Blemantung memiliki tinggi sekitar 50 meter dan debit air nya tidak terlalu tinggi. Tak hanya disuguhkan dengan segar nya air terjun, namun kamu juga akan disuguhkan dengan pemandangan sekitar yang masih asri dan sejuk. Letaknya yang berada di sebuah pedesaan membuat obyek wisata yang satu ini sangat cocok dijadikan sebagai lokasi wisata saat hari libur atau akhir pekan tiba. Perjalanan menuju Air Terjun Blemantung, kamu akan melewati jalan yang dihiasi dengan pemandangan area persawahan hijau bertingkat layaknya seperti di Ubud, Bali. Curahan di Air Terjun Blemantung ini jatuh dari sebuah tebing batu yang dipenuhi oleh vegetasi hijau yang membuatnya semakin indah. Di bawahnya terbentuk sebuah cerukan berisi air yang membuatnya menjadi tempat bermain bagi para pengunjung. Kolam alami ini memang tidak terlalu dalam namun cukup untuk berendam dan menikmati kesegaran air yang jatuh. Batu – batu alam berwarna hitam tampak berserakan di sekitar air terjun membuat kesan natural kian terasa. Untuk sampai ke lokasi air terjun sendiri kita harus melewati jalan setapak sekitar 500 meter dari lokasi parkir

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.