Liburan ke Bali, siapa yang bisa menolak? Pulau Dewata ini selalu memiliki sejuta daya pikat yang mampu menarik perhatian wisatawan untuk kembali berkunjung. Bisa jadi, kamu adalah salah satu dari sekian wisatawan yang merindukan Bali. Bali memang tak akan ada habisnya untuk dijelajahi, kamu akan sibuk sekali seharian untuk menjelajahi Bali mulai dari berburu sunrise sebelum subuh, menyusuri berbagai tempat wisata budaya dan tak lupa menanti sunset di pantai cantiknya.Nah, di sela – sela mengunjungi salah satu obyek wisata yang satu ke obyek wisata lainnya kamu bisa sambil mencicipi berbagai macam kuliner di Bali. Berikut ada beberapa tempat wisata kuliner di Bali yang wajib untuk kamu kunjungi.1. Sanur Night MarketSanur Night Market memiliki nama lain yaitu Pasar Sindhu dan merupakan salah satu tempat favorite untuk mencari berbagai kebutuhan pokok di pagi hingga siang hari. Namun pada malam harinya, kawasan ini berubah menjadi pasar kuliner yang menyediakan berbagai macam kuliner seperti bubur ayam, bubur kacang hijau, sate ayam, gulai kambing, nasi goreng, mie goreng, dan berbagai menu lainnya yang pastinya bisa memanjakan lidah siapa aja yang datang berkunjung. Sanur Night Market lokasinya berada di Jalan Danau Temblingan.2. Bali Strawberry Farm & RestaurantMemetik buah Starwberry bisa dilakukan tidak hanya di Kota Bandung saja namun di Bali juga tersedia sebuah fasilitas untuk memetik strawberry sepuas kamu. Cobalah untuk datang kesana! Lokasi tersebut bernama Bali Strawberry Farm & Restaurant, Bedugul. Bali Strawberry Farm & Restaurant menyediakan layanan memetik buah strawberry langsung dari kebunnya maka dengan demikian kamu dapat menikmati buah strawberry segar bersama keluarga. Tak hanya menyediakan fasilitas memetik buah strawberry saja namun Bali Strawberry Farm & Restaurant juga menyajikan segala jenis makanan yang berbahan dasar strawberry.Untuk soal citarasa, ada baiknya kamu mencicipi sendiri. Paduan antara buah strawberry yang manis dengan kandungan sedikit asam dimasukkan ke dalam nasi goreng dengan bumbu rempah khas Bali. Sebagian besar makanan yang tersedia di Bali Strawberry Farm dan Restoran adalah makanan penutup yang kebanyakan berbahan dasar Strawberry segar seperti milk shake, strawberry cake, strawberry ice cream, dan lain – lain. Untuk kamu penggemar strawberry, lokasi ini benar – benar akan memanjakan kamu dengan segala sajiannya.3. Nasi Ayam Kedewataan Ibu MangkuSalah satu nasi campur khas Bali yang wajib untuk dikunjungi adalah Nasi Ayam Kedewataan Ibu Mangku. Lokasinya berada di Jalan Kedewataan No. 18, Ubud Bali. Salah satu hidangan istimewa yang ditawarkan di tempat kuliner yang tak pernah sepi pengunjung ini adalah nasi ayam dengan isian sambal kacang, teri, telur serta sate lilit, serta tidak ketinggalan sambel super pedas pun ditambahkan untuk semakin menambah cita rasa.4. Bale Udang Mang EngkingBagi kamu yang sangat menyukai olahan kuliner yang berbahan dasar seafood maka tak ada salahnya jika berkunjung ke salah satu resto yang berada di Jalan Nakula No. 88 Sunset Road, Kuta Bali yaitu Bale Udang Mang Engking. Di resto tersebut menyajikan berbagai olahan hasil laut berupa udang yang masih segar. Selain itu juga, konsep resto nya terbilang cukup unik yaitu dibangun di atas kolam ikan sehingga kamu bisa duduk lesehan seperti di rumah makan khas Sunda. Berbagai menu khas Sunda juga tersedia di resto ini mulai dari iga penyet, gurame cobek, sop buntut, dan lain sebagainya. Namun ada salah satu menu yang menjadi ciri khas resto ini yaitu Hurang Ageung yang merupakan sebuah kreasi dari Bale Udang Mang Engking dengan memberikan beberapa pilihan terbaik dari hidangan udang yang dimiliki.5. Warung D’SawahWarung D’ Sawah merupakan restaurant tradisional di Bali yang harus dikunjungi ketika sedang berlibur ke Bali. Restaurant yang mengusung konsep suasana desa di Bali ini berada di Jalan Kerobokan Kelud No. 17, Kuta Utara. Seperti namanya Warung D’Sawah dikelilingi oleh sawah yang menjadi daya tarik utama dari restaurant ini, dengan pemandangan hamparan sawah padi dan tanaman hijau yang menyegarkan mata akan menambah kenikmatan kalian ketika bersantap di Warung D’Sawah. Menu andalan dari Warung D’Sawah adalah Bebek Goreng yang sudah sangat terkenal. Bebek goreng di sini terkenal dengan dagingnya yang gurih dan empuk. Tempat wisata kuliner ini berada di Jalan Raya Kerobokan Kelod 17, Kuta Bali.
- Home
- 5 Restaurant di Bali yang Wajib di Kunjungi Ketika Berlibur di Bali