Oleh – oleh bisa menjadi salah satu cara untuk berbagi kebahagiaan bersama keluarga atau sanak saudara. Padahal bukan tak mungkin jika oleh – oleh justru hanya menjadi “sampah” atau barang tak berguna misalnya saja seperti makanan yang tidak enak jadi tak termakan atau bisa juga hanya jadi pajangan yang lama – kelamaan terlupakan juga. Jalan tengahnya adalah belilah oleh – oleh yang tidak mahal namun berkesan. Nah, berikut ada beberapa barang – barang unik yang bisa kamu jadikan sebagai oleh – oleh. Diantaranya adalah: 1. Gantungan Kunci Gantungan kunci bisa dijadikan sebagai salah satu oleh – oleh yang bisa kamu bawa pulang untuk dibagikan kepada keluarga, sahabat, dan orang – orang yang berada di sekitar kamu. Biasanya gantungan kunci banyak diminati oleh kalangan anak muda terutama pelajar dan mahasiswa. Gantungan kunci ini bisa dikatakan sebagai oleh – oleh yang simpel, murah meriah namun banyak manfaat nya contohnya bisa digantungkan pada tas yang tujuannya untuk memudahkan ketika membuka dan menutup tas. Apalagi jika gantungan kunci tersebut bercirikan negara atau tempat tertentu yang terbilang keren menjadi suatu kebanggaan tersendiri jika sedang memakainya.2. Magnet Tempelan Kulkas Rasanya hampir seluruh rumah warga di Indonesia memiliki benda elektronik ini yaitu kulkas. Nah, kamu bisa mencari tempelan kulkas untuk dijadikan sebagai oleh – oleh. Tempelan kulkas juga banyak manfaat nya selain bisa di tempelkan di dinding pintu kulkas namun juga bisa menempel di kaca dan alat berbahan besi lainnya atau juga berguna untuk menempelkan kertas pesan di dinding pintu kulkas.3. Dompet Kecil Oleh – oleh yang satu ini biasanya banyak di cari oleh kaum perempuan yaitu dompet kecil. Dompet kecil sangat berguna untuk uang receh atau juga bisa untuk menyimpan peralatan kosmetik seperti lipstik, bedak, dan lain sebagainya. Di lokasi wisata biasanya kamu bisa menemukan berbagai macam dompet kecil yang beraneka ragam dengan ciri khas dari daerah masing – masing.4. Bolpoint Anak sekolah, mahasiswa dan pekerja pasti suka dikasih bolpoint karena memang mereka butuh. Apalagi bolpoint di kawasan wisata biasanya bercirikan khas lokal jadi lucu dan unik. Misalnya bolpoint dari Yogyakarta atau Bali kepalanya adalah wayang. Bisa juga berbalut kain atau tenun khas lokal. Di Singapura banyak bulpen berkepala Merlion. Kantor pusat PBB di New York pun menjual bulpen bergambar lambang PBB. Wow, keren kan? Pastinya bolpoin ini juga murah harganya. Banyaknya dikemas dalam jumlah banyak. Satu plastik isi 5 atau 10. Sekali beli juga bisa dibagikan ke banyak teman dan saudara. Murah, mudah, simpel, dan berguna.5. Makanan Ringan khas Lokal Selain berbentuk barang, kamu juga bisa membawa oleh – oleh berupa kuliner khas dari kota tersebut. Ada baiknya jika ingin membawa kuliner untuk menghindari makanan berat sebagai oleh – oleh. Pastikan juga waktu kedaluwarsanya. Maka itu kalau mau beli makanan sebagai oleh – oleh, belilah makanan ringan. Selain mudah bawanya, murah harganya dan juga tidak sensitif terhadap bau atau basi. Biasanya makanan ringan sebagai oleh – oleh ada khas lokal adalah makanan yang tidak asing bagi orang pada umumnya. Misalnya permen ikan atau permen pedas dari Tiongkok, cokelat rasa teh hijau dari Jepang atau kacang Bali dari Bali.
- Home
- 5 Barang Unik Ini Bisa Kamu Jadikan Oleh – Oleh Loh!