10 Pantai di Indonesia yang Menyuguhkan Pesona Alam Luar Biasa

Semua orang pasti tahu jika Indonesia adalah negara yang mempunyai keindahan alam yang terdiri dari ribuan pulau yang menawarkan keindahan – keindahan alam yang luar biasa. Tak heran jika keindahan alam tersebut sudah sangat terkenal hingga ke seluruh dunia. Terletak di posisi yang sangat geografis yaitu berada di belahan garis khatulistiwa membuat Indonesia memiliki beberapa kekayaan pantai yang sangat cantik dan  indah. Berikut ada beberapa pantai yang menyuguhkan pesona alam yang sangat memukau dan sudah terkenal ke seluruh dunia. Diantaranya adalah: Pantai Senggigi Pantai Senggigi Lombok merupakan sebuah tempat wisata di Lombok yang paling terkenal. Pantai Senggigi memiliki keindahan panorama yang menawan hati sehingga banyak wisatawan lokal hingga wisatawan mancanegara yang datang berkunjung ke kawasan tersebut untuk melihat keindahan dari pantai ini. Kehidupan terumbu karang yang masih terjaga hingga saat ini membuat wisatawan yang datang banyak melakukan aktivitas snorkeling. Menyelam ke alam bawah laut Sengigi adalah hal yang sangat menyenangkan karena kamu bisa melihat keindahan bawah laut yang masih alami. Pantai Kuta  Tak kalah indahnya dengan Pantai Senggigi, Pantai Kuta juga menawarkan keindahan alam yang sangat memukau. Berlokasi di sebelah selatan Pulau Dewata membuat pantai yang satu ini banyak dikunjungi oleh wisatawan lokal hingga wisatawan mancanegara. Pantai ini sudah sangat terkenal hingga ke seluruh dunia dan menjadi salah satu obyek wisata andalan di Pulau Bali sejak tahun 70 an. Jika di Pantai Sanur kamu akan melihat matahari terbit maka di Pantai Kuta Bali kamu akan melihat matahari terbenam. Pantai Pangandaran Kawasan  wisata Pantai Pangandaran merupakan salah satu destinasi wisata yang paling populer khususnya bagi masyarakat Jawa Barat. Di pantai inilah biasanya banyak warga menghabiskan waktu liburannya bersama keluarga, teman maupun sahabat. Banyak hal yang bisa kamu lakukan selama berada di Pantai Pangandaran seperti berenang, memancing, para sailing, jet sky, berkeliling dengan sepeda, dan lain sebagainya. Pantai Parai Tenggiri Pantai Parai Tenggiri termasuk salah satu obyek wisata pantai yang berada di Kepulauan Bangka Belitung. Kontur Pantai Parai Tenggiri terbilang landai, memiliki hamparan pasir putih yang halus serta air lautnya yang berwarna hijau toska. Selain memiliki air laut yang berwarna hijau toska, di kawasan ini juga terdapat bebatuan yang berserakan dengan berbagai bentuk dan ukuran sehingga menambah keindahan di Pantai Parai Tenggiri. Pantai Parangtritis Pantai Prangtritis merupakan salah satu tempat wisata unggulan wisata Jogja dengan keindahan panorama pantai yang indah. Lokasinya sendiri berada di Desa Parangtritis Kecamatan Kretek, Bantul – Yogyakarta. Pantai ini terkenal karena memiliki gunung – gunung pasir yang tinggi, sehingga berasa di daerah gurun pasir. Selain disuguhkan pemandangan yang indah, kamu juga bisa menikmati berbagai  fasilitas yang telah disediakan oleh PemKab setempat. Pantai Bunaken Pantai Bunaken merupakan salah satu pantai yang terletak di Taman Nasional Bunaken. Pantai ini memiliki keindahan bawah laut yang sangat mempesona. Di kawasan obyek wisata ini banyak sekali wisatawan yang melakukan aktivitas snorkeling maupun diving. Pantai Pelabuhan Ratu  Pelabuhan Ratu merupakan sebuah kecamatan yang sekaligus menjadi Ibukota Sukabumi. Disana terdapat banyak sekali tempat wisata yang sangat menarik. Pantai Pelabuhan Ratu berada di daerah barat data Sukabumi dan letaknya berada di pesisir Samudera Hindia sehingga daerah ini memiliki ombak yang cukup tinggi. Pantai Sanur Selain pantai Kuta, Bali juga memiliki Pantai Sanur yang menjadi salah satu tujuan wisatawan. Pantai ini terletak di sebelah timur pulau Bali. Selain bersantai di pantai ini, anda juga bisa menikmati panorama Sun Rise. Pantai Dreamland Satu lagi pantai terindah yang berada di Bali yaitu pantai Dreamland. Pantai ini berada di bagian selatan pulau Bali. Tak heran jika pantai ini banyak dikelilingi tebing – tebing yang tinggi serta pemandangan yang sangat indah dilengkapi dengan pasir putih yang bersih. Pantai Raja Ampat Raja Ampat bisa dibilang bagi pecinta wisata bahari maupun penyelam. Khusus bagi para penyelam, keindahan bawah laut perairan di Raja Ampat, adalah daya tarik utama para wisatawan. Selain para penyelam rata – rata wisatawan yang datang ke sana hanya sekedar ingin mereguk kenikmatan alam Raja Ampat. Entah itu bersantai di pesisir pantainya ataupun berlayar menggunakan kapal Pinisi Raja Ampat. Mereka juga bisa menikmati sejuta pesona lain, seperti kuliner setempat, melihat burung Cenderawasih, mendaki bukit karang, atau memancing.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.