Pemalang yang terletak diantara Kabupaten Tegal dan Kabupaten Pekalongan ini mungkin tak banyak dikenali oleh wisatawan dari luar daerah Jawa Tengah. Namun, nyatanya Pemalang memiliki surga tersembunyi yang patut kamu jelajahi sebagai tujuan destinasi wisata nantinya. Wilayah nya yang terletak geografis membuat daerah ini kaya akan destinasi wisata alam seperti pegunungan dan pantai. Nah, berikut ada beberapa obyek wisata di Pemalang yang bisa kamu kunjungi untuk mengisi liburan akhir pekan kamu.1. Pantai Widuri Pantai Widuri merupakan pantai yang ada di Pemalang dengan jarak kurang lebih 3 km sari pusat Kota Pemalang. Pantai yang memiliki luas sekitar 16,3 hektar ini menjadi salah satu pantai yang sering dikunjungi oleh wisatawan lokal. Di pantai ini juga tersedia beberapa fasilitas yang menarik mulai dari panggung hiburan, lapangan tenis, kolam renang, dan juga tempat rekreasi anak. Akses menuju ke Pantai Widuri pun tidak terlalu sulit, kamu bisa menggunakan kendaraan pribadi atau angkutan umum karena disana sudah banyak angkutan umum yang mengangkut penumpang ang ingin berkunjung ke Pantai Widuri. Sesampainya di Pantai Widuri maka kamu akan disuguhkan dengan keindahan alam yang sangat memukau seperti beberapa pohon cemara yang berderet rapi di sepanjang tepi pantai, air laut yang jernih dan pasir pantainya juga lembut.2. Pantai Blendung Tak hanya Pantai Widuri saja yang bisa kamu kunjungi ketika berkunjung ke Pemalang namun ada juga Pantai Blendung. Pantai ini menyuguhkan keindahan alam yang tak kalah menariknya dengan Pantai Widuri. Sebagian masyarakat meyakini jika Pantai Blendung memiliki legenda mistik. Pantai Blendung pun juga menjadi perhatian pemerian, entah untuk mengembangkan kawasan yang ada di pantai ataupun Desa Blendung.3. Curug Cibedil Tak hanya pantai saja, namun di Pemalang juga terdapat sebuah air terjun yang bisa kamu kunjungi namanya Curug Cibedil. Lokasinya berada di sekitar 43 km dari pusat Kota Pemalang. Nama Cibedil berasal dari batu yang diletakkan di sekitar lokasi curug yang memiliki bentuk seperti bedil atau senjata laras panjang. Curug Bedil memiliki tiga buah air terjun cantik yang tersusun berderet dan memiliki ketinggian yang berbeda – beda. Jadi, jika kamu berkunjung ke Pemalang jangan sampai melewatkan obyek wisata yang satu ini ya!4. Mata Air Moga Jika tadi kita sudah membahas mengenai pantai dan juga air terjun Kini kita akan beralih ke mata oair, mata air ini seperti kolam yang mengalirkan air dengan sejuk dan juga jernih, mata air ini berukuran cukup besar untuk menampung banyak sekali pengunjung, airnya yang sejuk membuat banyak orang betah berlama-lama di mata air ini.5. Widuri Water Park Widuri Water Park sekilas hampir mirip namanya dengan Pantai Widuri karena lokasinya yang terletak tidak terlalu jauh dari Pantai Widuri. Sama halnya seperti water park lainnya, di sini juga terdapat beberapa wahana air yang bisa digunakan anak – anak seperti roller coaster air.
- Home
- Surga Tersembunyi di Pemalang yang Patut Untuk Dijelajahi