Tak Perlu Jauh – Jauh ke Jepang, Rainbow Garden Lembang Juga Tak Kalah Kerennya Loh

Seperti yang kita ketahui jika Lembang Bandung terdapat beragam destinasi wisata yang bisa dikunjungi. Tak heran jika saat akhir pekan atau hari libur tiba, kawasan ini selalu dipenuhi oleh wisatawan. Secara administratif, lokasi wisata ini masuk ke dalam wilayah Kabupaten Bandung Barat dan merupakan destinasi terfavorit dan terpopuler bagi wisatawan untuk memanfaatkan liburan akhir pekannya. Lokasinya yang berada di ketinggian membuat suhu di kawasan lembang dan sekitarnya berhawa sejuk, dingin dan masih alami. Tentu saja dengan semua kondisi tersebut membuat Lembang menjadi satu lokasi yang memiliki daya tarik wisata alam khas pegunungan yang memiliki panorama indah dengan udaranya yang sejuk. Nah, jika kamu berencana untuk mengisi liburan di Lembang Bandung jangan lupa untuk berkunjung ke Rainbow Garden ya! Jika di Jepang, rainbow gardennya berupa taman bunga lavender. Sekarang tak perlu jauh – jauh pergi ke Jepang untuk melihat rainbow garden karena di Lembang juga ada tepatnya di kawasan Floating Market Lembang yakni di jl. Grand Hotel Nomor 33E, Lembang. Disini kamu bisa melihat hamparan bunga yang indah nan cantik sedemikian rupa dan disusun bak pelangi. Bagi kamu yang memiliki hobi selfie, tempat ini sangat cocok untuk background foto kamu. Rainbow Garden ini berada di atas area tebing dengan kemiringan hingga 45 derajat, bunga – bunga yang ditanam pun menggunakan sistem terarsering yang bisa dinikmati secara leluasa. Sekitar 100 jenis bunga bisa kamu temukan di Rainbow Garden, dan seluruh bunga tersebut merupakan hasil dari para petani Lembang. Menariknya lagi jika 80 persen buna tersebut merupakan edible flowers atau bunga yang bisa dimakan. Jadi buat pengunjung yang membawa bayi atau balita tak perlu khawatir jika tiba – tiba anaknya memetik bunga dan memasukkannya ke mulut. Rata – rata bunga disana adalah jenis bunga yang mekar sepanjang masa, jadi kamu bisa datang sewaktu – waktu. Untuk memasuki kawasan ini, setiap pengunjung akan dikenakan tarif Rp 10 ribu/orang dan sudah free disewakan topi. Lokasinya yang berada di kawasan Floating Market membuat para pengunjungnya tidak kesulitan untuk menemukan lokasi wisata yang satu ini. Untuk rutenya sendiri jika dari pusat kota silahkan menuju ke arah Setia Budi lalu menuju Terminal Ledeng. Selanjutnya dilanjutkan menuju arah Lembang. Floating Market terletak sebelum Grand Hotel Lembang. Jika naik angkutan umum dari terminal leuwi panjang menuju terminal ledeng. Untuk menuju Lembang, bisa naik Elf L300 Krem-hijau jurusan Ciroyon-Lembang atau Krem-hitam jurusan Stasiun Hall – Lembang. Jika liburan ke Lembang, sekalian saja mencari penginapan di sekitar lembang.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.