Seperti yang kita ketahui jika pantai – pantai yang ada di Indonesia memiliki keindahan pasir panti yang cukup mempesona berwarna putih atau kecoklatan. Perbedaan warna tersebut tergantung dari dimana lokasi pantai itu berada. Namun tahukah kamu jika di Indonesia juga terdapat beberapa panti yang memiliki keunikan tersendiri berupa warna pasir pantai yang tidak biasa misalnya pink, merah, hitam, atau lain sebagainya. Nah, mau tahu dimana saja pantai itu berada? Simak ulasannya berikut ini ya!1. Pantai Tangsi, LombokPantai Tangsi ini merupakan sebuah pantai yang terletak di Desa Sekaroh, Kecamatan Jerowaru, Kabupaten Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat. Sama seperti pantai pada umumnya, memiliki keindahan berupa air laut yang jernih dan keindahan alam sekitar. Namun Pantai Tangsi memiliki keunikan tersendiri yaitu berupa pasir pantai yang berwarna pink, sehingga banyak wisatawan yang mengenal pantai ini dengan sebutan Pantai Pink. Warna pink yang dihasilkan merupakan dari pecahan karang. Untuk menuju ke pantai ini membutuhkan waktu sekitar 2 jam perjalanan atau menempuh jarak sekitar 60 Km. Lokasinya yang masih sepi sehingga sangat cocok untuk kamu yang ingin berlibur dengan suasana yang jauh dari keramaian.2. Pink Beach, Pulau Komodo Selain di Nusa Tenggara Barat, kamu juga bisa menemukan pantai berwarna pink lainnya di Pulau Komodo. Pantai ini memiliki daya tarik tersendiri berupa pasir pantai nya yang berwarna pink. Belum diketahui dari mana asal muasal warna pink yang dihasilkan. Beberapa pendapat mengatakan jika warna pink yang dihasilkan berasal dari pecahan karang yang berwarna merah. Pink Beach letaknya masih dalam satu kawasan dengan Taman Nasional Komodo, Flores. Karena lokasinya minim pepohonan maka disarankan untuk membawa payung saat berkunjung ke pantai ini.3. Pantai Nyanyi, BaliBali memang sangat terkenal dengan sejumlah keindahan pantainya, maka tak heran jika pantai – pantai di Bali sudah cukup terkenal di kalangan wisatawan lokal hingga mancanegara. Sebut saja seperti Pantai Kuta dan Pantai Sanur, yang keindahan alamnya sudah tidak diragukan lagi. Namun ada salah satu pantai di Bali yang memiliki keunikan tersendiri yaitu Pantai Nyanyi. Pantai ini berlokasi di Desa Nyanyi, Tabanan, Bali. Pantai Nyanyi memiliki keunikan berupa pasir pantainya yang berwarna hitam. Kerlap – kerlip pasir hitam Pantai Nyanyi di Tabanan Bali inilah yang membuatnya terlihat lebih berbeda dari pantai lainnya. Waktu yang paling tepat untuk berkunjung ke pantai ini adalah di saat sore hari sambil menyaksikan sunset.4. Pantai Anoi Itam, Aceh Pantai Anoi Itam terletak di Desa Anoi Itam, Kota Sabang, Pulau Weh. Untuk berkunjung ke pantai ini, harus menempuh jarak sekitar 12 Km dari Kota Sabang. Hal yang membuat unik pantai ini adalah pasirnya yang berwarna hitam dan berukuran sedikit lebih besar. Jarang sekali kita bisa menjumpai pasir pantai yang berwarna hitam. Siapa sangka jika Aceh juga punya pantai unik. Pasirnya berwarna hitam, kontras dengan batu kapur yang ada di sekelilingnya.
- Home
- Pantai – Pantai di Indonesia yang Memiliki Pasir yang Unik