Memiliki sebuah rencana untuk mengisi hari liburan merupakan hal yang sangat menyenangkan apalagi mengingat setelah berkutat dengan kesibukan yang menyita banyak waktu dan tenaga. Maka saat ini tak ada salahnya jika kamu menghabiskan waktu untuk berlibur yang bertujuan untuk mengistirahatkan sebentar pikiran dan badan kamu agar terasa lebih fresh kembali. Berlibur merupakan suatu hal yang sangat identik dengan kegiatan yang menyenangkan dan mengasyikan. Nah, untuk kamu yang ingin sekali berlibur dengan berkunjung ke suatu tempat maka tak ada salahnya memilih Lumajang sebagai lokasi wisata tujuan kamu kali ini. Terdapat sebuah puncak yang menyuguhkan pemandangan alam yang sangat mempesona yaitu Puncak B29.Puncak B29 atau yang juga dikenal dengan sebutan Negeri Diatas Awan ini berlokasi di Lumajang, tepatnya di desa Argosari kecamatan Senduro. Puncak B29 masih dalam satu rangkaian dengan Gunung Semeru dan Bromo yang terletak di area perbatasan Kabupaten Lumajang dan Probolinggo. Negeri di atas awan ini termasuk ke dalam kawasan Taman Nasional Bromo yang menjadi obyek wisata unggulan di Kabupaten Lumajang. Ketinggian puncaknya mencapai 2.900 mdpl. Dengan ketinggian tersebut, para wisatawan yang berkunjung dapat melihat keindahan gumpalan awan dari tempat yang tinggi di atas gunung. Karena keistimewaan panorama awan yang disajikan, maka wisata ini disebutlah dengan Negeri Atas Awan.Belakangan ini nama Puncak B29 sedang terkenal di kalangan wisatawan karena panorama keindahan alam nya yang sangat mempesona serta spot terbaik untuk melihat sunrise dan sunset di sela – sela Gunung Bromo dan Gunung Semeru. Tak hanya itu saja, kamu juga akan menemukan panorama yang anti mainstream yaitu view kaldera lautan pasir Gunung Bromo yang dikelilingi oleh awan. Panorama background ini dijamin bisa bikin kamu fresh lagi. Rute untuk menuju Puncak B29 pun terbilang cukup mudah karena ada banyaknya rute menuju kesana. Rute pertama bisa melalui Lumajang yaitu Desa Ranupani atau melalui rute jalur utama yaitu Argosari Lumajang. Meskipun jalur ini disarankan namun kamu perlu berhati – hati karena kondisi jalan yang berliku dan banyak bebatuan sehingga dapat memacu adrenalin kamu.
- Home
- Panorama Keindahan Puncak B29 Seperti di Negeri Atas Awan