Nyari Oleh – Oleh khas Kota Jogja? Kesini Aja Yuk

Seperti yang kita ketahui, salah satu kuliner khas Jogja yang sudah cukup terkenal adalah Gudeg nya. Namun tahukah kamu, jika ada kuliner khas Jogja lainnya yang tak lekang dimakan jaman dan tentunya bisa dijadikan oleh – oleh loh! Yaitu Bakpia. Selain harganya yang murah, bakpia sangat mudah didapatkan dan juga sangat efesien untuk dibawa – bawa. Walaupun belakangan ini banyak bermunculan panganan kekinian, namun bakpia tetap eksis dan tak akan pernah tergantikan di hati para pelanggannya. Di kota Jogja, kamu akan dengan mudah menemukan makanan yang satu ini karena ada banyak sekali penjual bakpia yang bisa kamu temukan di kota ini. Dari sekian banyak nya penjual bakpia di kota Jogja, ada salah satu bakpia yang bisa kamu cobain yaitu Bakpia Mutiara Jogja. Nah berikut ada empat alasan kenapa kamu harus cicipin bakpia ini, diantaranya adalah: Pertama, Bakpia Mutiara di produksi langsung di Kota Jogja dengan standart mutu terbaik. Bakpianya langsung dibuat di rumah produksi dengan cara yang higienis dan sangat menjaga kualitas rasa. Hal ini tercermin dari box luar dan dalamnya. Tak lupa ada tanggal kadaluarsa di bagian bawah agar kamu bisa melahap bakpia tanpa takut basi. Kedua, Bakpia Mutiara Jogja memiliki harga yang murah dengan kualitas premium Berbicara soal harga, tentunya ada yang murah dan ada juga yang mahal namun itu semua kembali lagi dengan kualitas rasa dan mutunya. Untuk harga yang ditawarkan yakni mulai dari Rp 30.000 hingga Rp 45.000 dalam satu box nya. Soal rasa tak perlu ditanyakan lagi, dijamin bikin ketagihan saat pertama kali mencoba nya. Ketiga, memiliki pelanggan setia di banyak kota – kota besar Tak hanya datang ke lokasi nya langsung, namun untuk kamu yang ingin memesan bakpia ini bisa menggunakan sistem delivery. Sistem tersbeut menjadi nilai tambah dibandingkan dengan penjual bakpia lainnya. Hal ini tentu membuka peluang besar bagi bakpia bisa dinikmati oleh orang-orang di seluruh Indonesia. Ada banyak testimoni yang diberikan kepada Bakpia Mutiara Jogja. Kamu bisa melihatnya di website resmi mereka. Admin CS-nya pun sangat fast respon. Jadi, meskipun kamu ada jauh di seberang sana, bakpia bisa sampai tanpa mengurangi cita rasa Bakpia Mutiara Jogja. Keempat, outletnya tersebar di tujuh titik jantung kota Jogja Kini Bakpia Mutiara Jogja sudah memiliki 7 outlet resmi yang dimana semua lokasinya berada di tempat yang strategis dan dekat dengan keramaian Kota Jogja. Selain mudah diakses, outlet Bakpia Mutiara juga memiliki fasilitas berupa area parkir yang luas. Jadi, untuk kamu yang menggunakan kendaraan roda empat tak perlu khawatir tidak kebagian parkir. Nah, ketujuh outlet tersebut berada di Manisrenggo km 0.5, Prambanan, Malioboro, tepatnya di Jl Dagen no 61,  Jalan Kebun Raya No 1, Kebun Binatang Gembiraloka, Jalan Jogja – Solo KM 9, Jalan Jogja – Solo KM 10, Jalan Solo KM 10.5, Jalan Jogja – Solo KM 17.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.