Kota Blitar adalah sebuah kota yang letaknya di daerah Provinsi Jawa Timur. Dari sejumlah kota yang berada di Jawa Timur. Kota ini cukup terkenal dengan keistimewaannya, hal ini terbukti karena dimana Presiden pertama di Indonesia yaitu Ir. Soekarno di lahirkan. Selain itu juga, Blitar juga terkenal akan keindahan alamnya yang sangat mempesona seperti pantai nya. Salah satu pantai yang bisa dijadikan tujuan wisata di Blitar adalah Pantai Serang Blitar. Pantai ini merupakan sebuah pantai yang menghadap langsung ke Samudra Hindia.Pantai ini selalu ramai dikunjungi oleh wisatawan, tak hanya hari libur saja namun juga di hari biasa. Pantai Serang Blitar berlokasi di Desa Serang, Kecamatan Panggungrejo, Kabupaten Blitar, Jawa Timur. Untuk bisa sampai ke pantai ini, maka kamu harus menempuh perjalanan sekitar 45 Km dari pusat Kota Blitar. Sesampainya di pantai tersebut, kamu akan disuguhkan dengan indahnya hamparan pasir pantai yang luas dan landai serta di balut dengan biru nya air laut. Berbagai aktivitas bisa kamu lakukan selama berada di pantai ini seperti bermain volly pantai, berjemur atau hanya jalan – jalan santai di sekitar pantai. Pantai Serang Blitar ini memiliki tiga pantai yang bisa untuk kamu jelajahi. Yang dimana pantai tersebut berada di bagian sebelah barat pantai utama dan terpisahkan oleh bukit.Selain sebagai lokasi wisata, pantai ini juga kerap dijadikan sebagai lokasi untuk melakukan kegiatan larung sesaji setiap tanggal satu Suro. Karena lokasinya yang dekat dengan kampung nelayan, maka kamu bisa melihat bagaimana cara nelayan menangkap ikan dan juga lobster secara manual atau tradisional. Sebelum berkunjung ke Pantai Serang Blitar, dipastikan kamu memiliki stamina yang cukup dan fisik yang fit karena jaraknya yang cukup jauh sehingga memungkinkan kamu untuk memiliki stamina yang lebih.
- Home
- Pantai Serang Blitar, Destinasi Wisata Pantai di Kota Blitar yang Ramai Pengunjung