Berkunjung ke Pulau Tunda yang Keindahannya Wajib Untuk Dieksplorasi

Akhir pekan adalah saat yang sangat menyenangkan, dimana di hari tersebut kamu bisa beristirahat setelah penat bekerja. Sebagian orang ada yang mengisi akhir pekan tersebut dengan jalan – jalan, berkunjung ke rumah sanak family, atau berolahraga. Namun jika kamu bosan dengan melakukan hal – hal tersebut, maka kamu bisa mengisi libur akhir pekan kamu dengan berkunjung ke salah satu destinasi wisata yang ada di Banten yaitu Pulau Tunda. Pulau Tunda ini merupakan sebuah pulau kecil yang letaknya berada di Laut Jawa yaitu sebelah utara Teluk Banten. Secara administratif, Pulau Tunda masuk ke dalam wilayah Kabupaten Serang, Banten. l2391Lokasinya yang tidak jauh dar Kota Jakarta sangat cocok dijadikan sebagai tujuan wisata akhir pekan. Pulau ini memiliki luas sekitar 300 hektare dan dimana pulau ini termasuk pulau yang berpenghuni dengan jumlah warganya mencapai 3000 orang pada tahun 2007 lalu. Di pulau tersebut ada sebuah desa yang bernama Desa Wargasara yang disimpulkan sebagai desa yang dimana warganya patuh terhadap hukum. Di Desa Wargasara terdapat dua dusun yaitu Kampung Barat dan Kampung Timur. Mayoritas warga di Desa Wargasara bermata pencaharian sebagai nelayan, bercocok tanam palawija, dan ada juga sebagai pedagang penghubung. terumbu-karangPulau Tunda memiliki keindahan bawah lautnya yang masih alami, yang dimana pulau tersebut dikelilingi dengan terumbu karang yang sangat beragam, umumnya banyak ditemui karang dengan tipe Pertumbuhan Karang Tepi atau Fringing Reef. Terumbu karang tumbuh di kedalaman dangkal saja sekitar 1 – 1 meter. Terumbu luasan terumbu karang di Pulau Tunda banyak terdapat di bagian utara, hal ini dikarenakan bagian selatan banyak aktivitas manusia. Berbagai aktivitas bisa kamu lakukan di Pulau Tunda mulai dari memancing, snorkeling, diving, melihat sunset dan sunrise atau bahkan melihat lumba – lumba. 1__img_6761_pelabuhan_karangantu_menjadi_salah_satu_pelabuhan_terbesar_yang_berada_di_daerah_bantenNah, untuk kamu yang ingin berkunjung ke Pulau Tunda ini dengan kendaraan pribadi roda empat maka kamu bisa melalui Tol Kebun Jeruk – Merak lalu keluar di pintu Tol Serang Timur. Setelah keluar pintu tol, perjalanan dilanjutkan menuju dermaga kecil bernama Karang Hantu. Dari dermaga kecil tersebut, kamu bisa melanjutkan perjalanan menuju Pulau Tunda dengan menggunakan perahu kayu atau KMP Tunda yang melayani transportasi untuk orang – orang setempat. Jadwal kapal dari Pelabuhan Karang Hantu ke Pulau Tunda sekitar pukul 1 siang, sedangkan jadwal kapal dari Pulau Tunda ke Pelabuhan Karang hantu sekitar jam 7 pagi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.