Melihat Keindahan Alam Kota Jogja dari Sisi yang Berbeda

Seperti yang kita ketahui jika Kota Yogyakarta mempunyai beberapa tempat wisata yang beragam mulai dari wisata alam, wisata sejarah, wisata belanja, wisata kuliner, dan wisata lainnya. Tak heran jika akhir pekan atau hari libur tiba, kota dengan sebutan ” Kota Pelajar ” ini selalu ramai dikunjungi oleh wisatawan lokal hingga wisatawan mancanegara. Jogja telah menjadi destinasi wisata yang menarik populer selain Bali dan tempat wisata lainnya. Berikut objek wisata yang ada di Jogja: 1. Puncak Suroloyo Untuk kamu yang ingin liburan kali ini dengan menenangkan dan merefresh pikiran, maka tak ada salahnya jika memilih Puncak Suroloyo sebagai salah satu destinasi wisata kamu kali ini. Disini kamu bisa melihat matahari terbit dengan mendaki 290 anak tangga terlebih dahulu. Selain keindahan yang di dapat, kamu juga akan mendapatkan sehat setelah berjalan menaiki anak tangga. Ada baiknya sebelum mendaki puncak ini, kamu mengecek cuaca terlebih dahulu karena terkadang matahari terbit akan tertutup dengan adanya kabut yang sering menghalangi matahari. 2. Waduk Sermo Ingin menghabiskan waktu senja dengan melihat matahari terbenam? Ke Waduk Sermo aja yuk! Lokasi wisata ini sangat dijaga kelestarian dan keindahannya oleh masyarakat sekitar. Selain itu, kamu juga bisa menikmati pemandangan alam berupa hamparan pepohonan hijau sehingga bisa menenangkan pikiran dan hati kamu. Untuk menikmati pemandangan alam di Waduk Sermo ini, kamu cukup membayar tiket sebesar Rp 3 ribu saja. Berkunjung kesini sangat pas di waktu sore hari karena cuacanya yang tidak terlalu panas dan kamu juga bisa melihat matahari kembali ke peraduannya. 3. Bukit Parang Endog Bukit Parang Endong mempunyai keindahan yang tidak kalah dengan tempat wisata lainnya. Bukit ini sering dijadikan tempat untuk olahraga paralayang. Disini kamu juga bisa melakukan aktivitas olahraga paralayang ini dengan membayar sebesar Rp 300 ribu rupiah. Dijamin deh, kamu akan mendapatkan pengalaman yang tidak terlupakan. Dari ketinggian Bukit Parang Endong, kamu juga bisa melihat keindahan Pantai Parangtritis yang lokasi nya tak jauh dari kawasan ini. 4. Museum Sisa Hartaku Tentunya kita masih mengingat dengan jelas bencana erupsi Gunung Merapi yang sangat memilukan bagi masyarakat Yogyakarta?Di Museum Sisa Hartaku, kamu bisa melihat berbagai peininggalan dari ganasnya erupsi Gunung Merapi tersebut. Meskipun menempati bangunan yang sederhana, museum ini memiliki makna yang sangat mendalam. Berkunjung ke museum ini , kamu bisa memiliki pengalaman wisata yang berbeda dari tempat lainnya dengan mengunjungi museum ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.