Di mata dunia Indonesia terkenal dengan keunikan, keragaman serta keindahan alamnya. Kekayaan dan aneka ragam sumber daya alam yang dimiliki oleh Indonesia menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan mancanegara. Mulai dari Sabang hingga Merauke memiliki keindahan alam tersembunyi yang tidak dimiliki oleh negara lain. Salah satu diantaranya adalah Sungai Dua Rasa yang berada di Negeri Suah, Deli Serdang. Disebut dua rasa karena sungai ini mengalir air yang bersuhu panas dan bersuhu dingin. Lokasi ini tak jauh dari Sampuren Putih, hanya membutuhkan waktu tempuh sekitar 45 menit saja untuk sampai ke Sungai Dua Rasa. Sungai Dua Rasa dipisahkan dari dua sumber mata air yang dimana air yang terasa hangat bersumber dari aliran lokasi air terjun Sampuren Putih dan satunya dari aliran lain di hulu Sungai Lau Suruway.Uniknya lagi jika kamu berkunjung ke sana maka kamu akan merasakan air dingin dan air panas sekaligus. Sungai Dua Rasa ini juga sering dimanfaatkan oleh warga sekitar untuk mandi serta memancing. Nah, setelah puas menikmati hangat dan dinginnya air di Sungai Dua Rasa ini maka kamu bisa melanjutkan perjalanan kamu menuju Air Terjun yang sangat indah dan tak kalah keindahan nya dengan Air Terjun Sampuren Putih yaitu Air Terjun Negeri Suah. arena letaknya memang berada di Desa Negeri Suah. Mungkin hanya berjarak 1 Km dari Sungai Dua Rasa ini dan memakan waktu sekitar 15 Menit saja.Untuk menuju ke tempat lokasi wisata tersebut, kamu harus tracking selama 20 menit dengan melewati persawahan desa, karena banyaknya nyamuk dan pacat kamu bisa membawa obat nyamuk untuk jaga – jaga ketika melewati persawahan tersebut. Jika ingin berkunjung kesana, kamu bisa menggunakan kendaraan pribadi maupun kendaraan umum. Namun jika menggunakan kendaraan umum, kamu harus ekstra sabar. Dengan menggunakan kendaraan umum, kamu bisa naik angkutan dari Simpang Bukum, Bandar Baru ke jurusan Desa Suka Maju dengan membutuhkan waktu tempuh kurang lebih setengah jam. Sesampainya di Desa Cinta Rakyat, kamu melanjutkan perjalanan dengan berjalan kaki menuju Desa Negeri Suah. Tapi kamu tak perlu lemas dulu membayangkan tracking yang melelahkan, pemandangan persawahan dan bukit yang indah akan memanjakan matamu.Kedua Tempat ini jauh dari kehidupan Kota, dan tidak banyak masyarakat kota yang datang kesini, karena cukup jauh dan masih banyak hutannya. kebanyakan yang ketempat ini adalah Sahabat – sahabat dari Komunitas pecinta serta penjelajah alam.
- Home
- Keunikan Sungai Dua Rasa yang Berada di Negeri Suah