Tips Ala Backpacker ke Karimun Jawa

Apakah Kamu adalah orang yang suka berpergian? Indonesia memiliki banyak sekali pesona dan budaya yang pasti tidak akan ditemukan di negara lain. Apa salahnya kalau berlibur di Indonesia? Bagi kamu yang tinggal di Pulau Jawa tidak perlu ragu karena masih ada banyak tempat wisata yang bisa menjadi andalan kita. Masih ada Pulau Karimun Jawa yang bisa menjadi pilihan liburan yang seru dan menyenangkan. Untuk yang tidak memiliki banyak budget bisa menggunakan trip backpacker ke Karimun Jawa. Liburan akan sangat menyenangkan apabila kita berpergian menggunakan backpacker ini. Menjadi seorang backpacker pasti bukan hal yang mudah karena ada beberapa hal yang harus diperhatikan sebelum pergi. Terutama dalam hal mencari tempat penginapan yang cukup murah dan sesuai dengan budget. Karimun Jawa berada di kawasan laut Jawa yang bisa kita tempuh dari Semarang dan juga Jepara. Untuk menuju ke pulau ini kita harus mencari tahu dahulu mengenai rute yang bisa kita gunakan. Jika kita berpergian ala backpacker maka rute yang paling cocok adalah melalui Jepara karena akan jauh lebih murah biaya perjalanannya. Selain itu di sekitar Jepara juga banyak terdapat penginapan yang cukup murah. Ada beberapa hal yang memang harus diperhatikan ketika kita akan berpergian ke Karimun Jawa ini dengan budget yang sangat minim. Berikut ini adalah beberapa hal tersebut antara lain: 1. Pertama cari tahu dahulu mengenai penginapan murah yang ada di Karimun Jawa. Biasanya penginapan yang murah adalah yang menggunakan kipas angin dan juga yang menggunakan kamar mandi di luar kamar. 2. Kedua pastikan Kamu sudah mencatat segala objek wisata yang ada, hal ini akan sangat memudahkan ketika kita berada di sana untuk membuat perjalanan lebih mudah. 3. Ketiga, jika Kamu merasa ragu untuk berpergian sendiri selama berada di Karimun maka kita bisa menyewa tour guide harian yang banyak banget ada di sekitar sana. Kita bisa menanyakan guide ini pada pemilik penginapan. 4. Keempat, siapkan perbekalan karena merupakan kepulauan maka bukan hal yang mudah menemukan beberapa makanan yang kita butuhkan, jika ada pun harganya cukup tinggi. 5. Kelima, bawa pakaian secukupnya. Karena akan ada banyak aktivitas dalam laut maka pastikan pakaian yang kita bawa adalah pakaian yang tidak berat. Itu adalah tips backpacker ke Karimun Jawa yang bisa kita terapkan selama berada di kawasan ini. Selain itu akan ada juga beberapa tips lain sebelum perjalanan. Biasanya para backpacker sebelum berangkat ke Karimun Jawa akan menginap dahulu di sekitar Pantai Kartini, Jepara karena ini merupakan lokasi untuk menunggu kapal penyeberangan ke Karimun. Apabila Kamu tidak ingin mengeluarkan banyak uang maka bisa memilih penyeberangan yang melalui kapal feri yang bisa menempuh perjalanan selama 5 jam. Namun jika menggunakan kapal express akan ditempuh selama 2 jam. Ketika menggunakan kapal ini maka kita akan melihat pemandangan yang sangat indah di sekitar laut jawa. Bagi kamu yang ingin berpergian ke Karimun juga ada baiknya membawa uang receh yah karena ini akan mempermudah ketika kamu akan membeli beberapa makanan disana. Backpacker ke Karimun Jawa merupakan ide perjalanan yang sangat menyenangkan terutama adalah pada saat keadaan laut sedang jernih dan tidak musim pasang. Pasti kita bisa melakukan banyak aktivitas di laut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.